Satker Kemenkumham Sumsel Jadi Percontohan Pembangunan Zona Integritas

Satker Kemenkumham Sumsel Jadi Percontohan Pembangunan Zona Integritas

--

Dia menekankan pentingnya kerja sama antar lembaga dalam menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan melayani dengan baik bagi masyarakat.

BACA JUGA:Bangkit Untuk Indonesia Emas, Kanwil Kemenkumham Sumsel Gelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Ke-

BACA JUGA: Kanwil Kemenkumham Sumsel Ikuti FGD Penyelenggaraan Pelaporan LHKAN Melalui Aplikasi Seraya

Pada kesempatan tersebut, Lapas Perempuan Palembang memperlihatkan berbagai inovasi dan kegiatan yang telah mereka lakukan dalam upaya mencapai zona integritas.

Mereka menayangkan video profil, jingle, serta yel-yel yang mencerminkan semangat dan komitmen mereka terhadap tata kelola pemerintahan yang bersih dan transparan.

Paparan mengenai WBK disampaikan secara langsung oleh Kalapas Perempuan Palembang, Ike Rahmawati.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Ikuti Pembinaan dan Koordinasi Tusi Biro Hukerma

BACA JUGA: Piala Kakanwil Kemenkumham Sumsel dalam Kejuaran Daerah Federasi Kempo Indonesia Sukses Digelar

Ike menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas kunjungan dari LPKA Tangerang serta berharap pertukaran informasi dan pengalaman antara kedua lembaga ini dapat menjadi inspirasi bagi perbaikan lebih lanjut dalam tata kelola pemerintahan di Indonesia.

Selama kunjungan, tim studi tiru LPKA Kelas 1 Tangerang juga diajak untuk berkeliling dan melihat langsung berbagai fasilitas dan kegiatan pembinaan kepribadian serta kemandirian yang ada di Lapas Perempuan Palembang.

Mereka memiliki kesempatan untuk menyaksikan penampilan paduan suara, tarian, kegiatan jahit dan bordir, proses pembuatan roti, aktivitas di Teras Cafe, serta mengunjungi stand pameran hasil-hasil karya dari warga binaan Lapas Perempuan Palembang.

BACA JUGA:Terima Kunjungan Tenaga Ahli KSP, Kakanwil Kemenkumham Sumsel Bahas Ini

BACA JUGA: Kemenkumham Sumsel Lakukan Analisis Hukum Penarikan Paksa Kendaraan oleh Debt Collector

Semua ini merupakan bagian dari upaya Lapas Perempuan Palembang dalam memberikan pembinaan yang holistik kepada narapidana, dengan tujuan untuk mendukung reintegrasi mereka ke dalam masyarakat.

Kepala Divisi Administrasi sekaligus Ketua Tim Pokja Pembangunan Zona Integritas Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Rahmi Widhiyanti, menambahkan bahwa pada tahun ini terdapat sembilan satuan kerja yang juga diusulkan dalam kontestasi penilaian WBK.

Dengan semakin banyaknya satuan kerja yang terlibat, ia berharap implementasi zona integritas dapat benar-benar dijalankan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Gelar Rapat Rekomendasi Calon OBH Baru Periode 2025-2027

BACA JUGA: Sengit, Para Peserta Antusias Perebutkan Piala Kakanwil Kemenkumham Sumsel dalam Kejuaran Daerah Federasi Kem

Adapun satuan kerja yang telah meraih predikat WBK antara lain LPKA Kelas I Palembang, Lapas Kelas IIB Muara Enim, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang, Lapas Kelas I Palembang, Bapas Kelas I Palembang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: