Pilgub Sumsel 2024: Arus Bawah PKB Inginkan Partai Usung Herman Deru-Cik Ujang (HDCU)
Pilgub Sumsel 2024: Arus Bawah PKB Inginkan Partai Usung Herman Deru-Cik Ujang (HDCU).-Palpos.id-Dokumen Palpos.id
POLITIK, PALPOS.ID - Pilgub Sumsel 2024: Arus Bawah PKB Inginkan Partai Usung Herman Deru-Cik Ujang (HDCU).
Menjelang tahapan pendaftaran Pilkada Sumatera Selatan (Sumsel) 2024, arus bawah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) semakin solid menginginkan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) segera mendukung pasangan Herman Deru-Cik Ujang (HDCU).
Dukungan ini diungkapkan oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Pali, Aka Cholik Darlin SPdI SH MM.
Aka Cholik Darlin menyatakan bahwa para kader dan simpatisan PKB di tingkat akar rumput sangat berharap PKB dapat mengusung pasangan HDCU dalam Pilkada Sumsel 2024.
BACA JUGA:Pro Ganjar Sumsel Deklarasi Dukung Herman Deru dan Cik Ujang: Dinamika Baru dalam Pilgub Sumsel 2024
Menurutnya, hasil survei menunjukkan bahwa masyarakat sangat menginginkan Herman Deru melanjutkan kepemimpinannya untuk periode kedua.
"Keinginan ini semoga didengar DPP karena keputusan mutlak ada di DPP. Kita di DPC tetap tegak lurus dengan keputusan DPP, namun saya yakin DPP akan tetap menyikapi dan mempertimbangkan masukan dari arus bawah," ujar mantan Wakil Ketua Komisi 1 DPRD Pali ini.
Dukungan Kuat dari Kader dan Simpatisan
Selain itu, Kader PKB lainnya, Sahrul Mukmin yang juga menjabat sebagai Ketua Garda Bangsa Kabupaten Pali, menyampaikan harapan serupa.
Ia menegaskan bahwa pasangan HDCU saat ini menjadi topik pembicaraan utama di kalangan masyarakat.
BACA JUGA:Pilgub Sumsel 2024: Dukungan Pemuda Gen-Z dan Milenial Gibran untuk Herman Deru dan Cik Ujang (HDCU)
BACA JUGA:Resmi Dimulai, 32 Club Rebutkan Piala Herman Deru di Stadion Bumi Urang Diri
"HDCU menjadi buah bibir masyarakat untuk dipilih pada pemilihan gubernur yang akan datang," ungkap tokoh masyarakat Lematang ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: