10 Manfaat Brokoli, Salah Satunya Menjaga Kesehatan Kandungan Loh

10 Manfaat  Brokoli, Salah Satunya Menjaga Kesehatan Kandungan Loh

Apakah Ada Sayuran Yang Bisa Mencerdaskan dan Menyehatkan Otak? .-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID.- Brokoli merupakan sayuran jenis kol dengan bunga hijau dan berbatang lunak.

Bokoli diduga berasal dari benua Eropa. Sayuran tinggi nutrisi dan gizi ini pertama kali ditemukan di Cyprus Italia Selatan dan Mediterina pada 2000 tahun yang lalu.

Brokoli atau dikenal dengan nama latinnya Brassica oleracea, kaya akan manfaat untuk kesehatan dan sangat baik diberikan kepada balita.

BACA JUGA:9 Manfaat Buah Pir Yang Wajib Kamu Ketahui

Karena berbagai nutrisi terutama vitamin dan mineral yang terkandung dalam Brokoli berdampak baik untuk tumbuh kembang anak.

Berdasarkan sejumlah referensi yang dikumpulkan palpos.id  kandungan nutrisi dan gizi yang terdapat dalam Brokoli diantaranya karbohidrat, serat, kalsium, kalium, sodium,bet karoten, vitamin A vitamin B1, vitamin B6, vitamin C, vitamin E juga vitamin K dan lainnya.

Beragam nutrisi dan gizi yang terkandung dalam Brokoli ini membuat sayuran dari keluarga kol ini kaya akan manfaat untuk kesehatan tubuh, diantaranya :

BACA JUGA:10 Manfaat Buah Kiwi, Salah Satunya Menjaga Keremajaan Kulit

1. Detoksifikasi tubuh

Antioksidan dalam brokoli  juga bermanfaat untuk menghambat dan menetralkan kerusakan sel akibat radikal bebas.

Senyawa antioksidan ini membantu mengurangi peradangan sekaligus memberikan efek perlindungan bagi tubuh.

BACA JUGA:12 Manfaat Lemon yang Mungkin Kamu Lupakan

Jenis antioksidan berupa sulforaphane juga bermanfaat untuk menurunkan kadar gula darah, stres oksidatif, kadar kolesterol, dan perkembangan penyakit kronis.

2. Mencegah pertumbuhan sel kanker

Brokoli mengandung zat anti kangker seperti fitonutrien, vitamin C, vitamin A, dan vitamin E serta jenis mineral seperti kalium dan selenium.

BACA JUGA:Banyak Dapat Daging Kurban Hati-Hati Kebanyakan Makan Daging Bisa Berbahaya Lho..

Beragam nutrisi ini berperan sebagai antioksidan dan membantu metabolisme dan mencegah inflamasi pada tingkat sel yang merupakan fase awal dari perkembangan kanker.

Selain itu, senyawa bioaktif dalam brokoli juga bermanfaat untuk mengurangi kerusakan sel yang disebabkan oleh penyakit kronis tertentu.

3. Meningkatkan kesehatan kulit

BACA JUGA:Nihil! Begini Antisipasi Dinas TPHP Muba Hindari Penyakit Rabies...

Kandungan vitamin C, vitamin A, dan vitamin E dalam brokoli bermanfaat mencerahkan sekaligus membantu mengganti jaringan kulit yang rusak.

Kandungan fitonutrien juga bermanfaat untuk mencegah kerusakan kulit akibat terpapar sinar matahari.

4. Menjaga kesehatan pencernaan

BACA JUGA:Manfaat campuran jeruk Nipis dan Kecap Untuk Mengatasi Batuk

Brokoli mengandung serat yang bermanfaat untuk membantu menjaga kesehatan usus serta melancarkan pencernaan, sehingga mencegah terjadinya sembelit.

Selain itu mineral seperti magnesium dan vitamin dalam brokoli juga berkhasiat untuk meningkatkan penyerapan nutrisi sekaligus mencegah inflamasi pada saluran pencernaan.

5. Menjaga kesehatan mata

BACA JUGA:Kenali Manfaat Buah Delima untuk Kesehatan, Salah Satunya Meningkatkan Daya Ingat

Kandungan beta karoten dan vitamin A dalam brokoli membantu menjaga kesehatan mata, mencegah katarak dan degenerasi manula.

Bukan hanya itu, Beta karoten juga baik untuk menjaga kesehatan kulit, juga gigi.

6. Menjaga imun tubuh

BACA JUGA:7 Tanaman ini Bisa Dijadikan Obat, Simak!

Kandungan vitamin C, mineral, dan fitonutrien dalam brokoli bermanfaat untuk membangun dan menjaga imunitas tubuh dan mencegah berbagai infeksi.

7. Menjaga kesehatan tulang dan gigi

Kandungan kalsium, vitamin K, vitamin A, dan fosfor dalam brokoli lebih mudah diserap oleh tubuh.

BACA JUGA:Bukan Sayur Biasa, Lumai Atau Leunca Juga Punya Manfaat untuk Kesehatan, Salah Satunya Anti Kanker

Karena itu brokoli juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan pertumbuhan tulang serta mencegah tulang keropos.

Selain itu zat-zat tersebut juga juga dapat meningkatkan kesehatan gigi sekaligus menurunkan risiko penyakit gigi dan mulut seperti periodontitis.

8. Mencegah anemia

BACA JUGA:Dibalik Mitos ,10 Manfaat Bunga Wijaya Kusuma Untuk Kesehatan

Kandungan mineral dalam brokoli juga dapat membantu mencegah terjadinya anemia.

Kandungan kalsium, zat besi, magnesium, serta kalium dalam brokoli juga penting untuk memproduksi hemoglobin dalam tubuh.

9. Menjaga kesehatan pembuluh darah

BACA JUGA:Dulu Viral untuk Obat Covid-19, Daun Sungkai Ternyata Punya Banyak Khasiat Lain…

Brokoli mengandung  vitamin B  yang bermanfaat untuk  menurunkan resiko aterosklerosis dengan mencegah produksi homosistein berlebih dalam pembuluh darah.

Selain itu, kandungan mineral dalam brokoli seperti kalium juga bermanfaat untuk membantu melancarkan aliran darah sehingga dapat mencegah tekanan darah tinggi.

10. Menjaga kesehatan kandungan

BACA JUGA:Rumah Sering Diganggu Jin dan Setan, Tanaman ini Bagus untuk Penangkalnya

Ibu hamil sangat dianjurkan mengonsumsi brokoli. Karena brokoli
mengandung beragam nutrisi yang diperlukan dalam memenuhi kebutuhan nutrisi ibu hamil, terutama asam folat yang mencegah terjadinya cacat pada bayi baru lahir.

Terlebih tubuh membutuhkan banyak vitamin, mineral, serta protein selama kehamilan untuk menjaga kesehatan bayi dan ibu.

Nah untuk mendapatkan manfaat yang optimal dari brokoli, kamu juga harus tahu cara mengolah sayuran hijau ini agar nutrisinya bisa terserap optimal oleh tubuh mu.

BACA JUGA:Kenali 14 Manfaat Daun Sirih Merah

Caranya saat memasak brokoli jangan sampai terlalu lama agar nutrisi dalam brokoli tidak menguap begitu saja dalam proses pemasakan.  Brokoli yang dimasak setengah matang lebih baik untuk dikonsumsi.

Nah itulah manfaat brokoli yang dihimpun palpos.id dari berbagai sumber. Semoga artikel ini bermanfaat. Terimakasih.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: